PETUNJUK PENGGUNAAN BLOG

Blog ini dibuat untuk membantu siswa dalam memperoleh materi pembelajaran Standar Kompetensi Menyiapkan Kamar Untuk Tamu (MKUT). Tampilan blog hanya menayangkan satu materi pembelajaran yang diposting. Untuk melihat materi lainnya maka klik masing-masing judul posting yang terdapat pada ARSIP POSTING. Sedangkan untuk melihat judul-judul posting yang tersembunyi maka klik pada tanda panah yang berada disebelah kiri tahun dan nama bulan. Selamat belajar dan semoga kesuksesan itu selalu menyertai kita semua, amin!

Senin, 06 Januari 2014

RENCANA, MEKANISME, CEK KEMAMPUAN DAN DAFTAR BACAAN

A. Rencana Belajar Siswa
Rencana belajar siswa akan dilaksanakan minimal selama dua semester agar siswa dapat mencapai ketuntasan belajar minimal sebagai penguasaan dasar kompetensi menyiapkan kamar untuk tamu. Rencana belajar tersebut dapat dilihat pada tabel berikut ini.

TAHAP 1
Alokasi waktu
Kompetensi Dasar
Materi pokok
Kurun waktu selama satu semester
a.  Menata perlengkapan dan trolley
b.  Akses ke kamar untuk pelayanan
c.   Membereskan tempat tidur
1.  Mempersiapkan diri, Kereta Pramugraha, alat pembersih, bahan pembersih dan Perlengkapan lainnya.
2.  Memasuki kamar tamu.
3.  Pengecekan awal.
4.  Menata tempat tidur.
TAHAP 2
Alokasi waktu
Kompetensi Dasar
Materi pokok
Kurun waktu selama satu semester
a.  Membersihkan dan merapihkan kamar
b.  Membersihkan dan menyimpan trolley dan perlengkapan
1. Membersihkan kamar mandi.
2. Membersihkan furniture dan fasilitas lainnya.
3. Melengkapi keperluan tamu
4.  Menyapu lantai / Menyedot debu.
5.  Mengepel lantai.
6.  Pengecekan akhir.
7.  Menutup pintu.
8.  Merekam atau mencatat hal-hal penting
9.  Penggudangan
10.Melaporkan hal-hal penting

B. Mekanisme Pembelajaran
Mekanisme pembelajaran pada mata pelajaran (Standar Kompetensi) Menyiapkan Kamar Untuk Tamu (MKUT) ini adalah sebagai berikut :
1. Sebelum mengikuti pembelajaran, siswa terlebih dahulu wajib menuntaskan mata pelajaran Membersihkan Lokasi/Area dan Peralatan (MLAP) sebagai landasan awal.
2. Rencana program pembelajaran dilaksanakan minimal selama dua semester. Jika pembelajaran dimulai pada semester III maka minimal berakhir pada semester IV.
3. Setiap kegiatan pembelajaran dalam satu semester, siswa wajib mengikuti pembelajaran minimal 90%.
4. Komposisi pembelajaran terdiri dari 30% teori dan 70% praktik.
5. Kriteria ketuntas minimal adalah 75.
6. Penilaian diberikan dengan komposisi sebagai berikut :
a.  Praktik 35%
b.  Tugas 15%
c.   Ulangan tengah semester 15%
d.  Ulangan Semester 20%
e.  Kehadiran 15%
7. Siswa yang belum tuntas dalam pembelajaran dapat mengikuti remedial sebanyak dua kali.

C. Cek Kemampuan

No.
Pertanyaan
Ya
Tidak
1.
Sudah tahukah anda mengenai penampilan diri secara fisik maupun mental sebagai seorang room attendant?


2.
Sudah tahukah anda bersikap sebagai seorang room attendant sesuai dengan aturan dan prosedur yang benar?


3.
Sudah tahukah anda mengidentifikasikan seluruh perlengkapan yang dibutuhkan untuk menyiapkan kamar tamu dengan benar?


4.
Sudah tahukah anda menyiapkan dan menata seluruh perlengkapan pada trolley cart dengan standar yang benar?


5.
Sudah tahukah anda cara mendorong room attendant trolley menuju kamar tamu dengan benar dan aman serta ditempatkan pada posisi yang benar?


6.
Sudah tahukah anda tata cara memasuki kamar tamu hotel dengan standar operasional prosedur yang benar?


7.
Sudah tahukah anda melakukan pengecekan awal saat memasuki kamar tamu dengan benar?


8.
Sudah tahukah anda tata cara merapikan/menata tempat tidur sesuai standar yang telah ditentukan dengan benar?


9.
Sudah tahukah anda membersihkan kamar mandi sesuai dengan standar yang telah ditentukan dengan benar?


10.
Sudah tahukah anda membersihkan furniture dan fasilitas kamar sesuai standar yang telah ditentukan dengan benar?


11.
Sudah tahukah anda melengkapi keperluan tamu sesuai standar yang telah ditentukan dengan benar?


12.
Sudah tahukah anda menyapu atau menyedot debu di lantai dengan benar?


13.
Sudah tahukah anda mengepel lantai dengan benar?


14.
Sudah tahukah anda melaksanakan pengecekan akhir dengan benar?


15.
Sudah tahukah anda mencatat hal-hal penting yang berhubungan dengan kelengkapan kamar, kehilangan dan kerusakan fasilitas kamar, status kamar, barang-barang temuan, dan sesuatu yang mencurigakan di dalam kamar?


16.
Sudah tahukah anda menggudangkan kereta pramugraha, seluruh peralatan dan bahan pembersih, serta perlengkapan lainnya yang telah selesai digunakan?


17.
Sudah tahukah anda memberikan laporan sesuatu yang penting kepada atasan (supervisor)?



Keterangan :
Jika daftar cek kemampuan anda jawabannya Ya semua, maka anda dapat melanjutkan pada mata pelajaran kejuruan berikutnya.

Jika daftar cek kemampuan anda salah satu jawabannya Tidak, maka konsultasikan dengan guru/pembimbing anda untuk mendapatkan materi Menyiapkan Kamar Untuk Tamu sebagaimana mestinya.

D. DAFTAR BACAAN

Agusnawar,  2002. Operasional Tata Graha Hotel (Hotel Housekeeping Operation). Jakarta : PT. Gramedia Pustaka Utama.

Ajun dan Sutanto, 2004. Menyiapkan Kamar Untuk Tamu (Prepare room for Guest). Jakarta: Pusat Pengembangan Penataran Guru Kejuruan Bidang Bisnis dan Pariwisata, Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah, Departemen Pendidikan Nasional.

Bagiono, 2008. Menyiapkan Kamar untuk Tamu untuk SMK dan MAK. Jakarta : Erlangga.

Darsono, Agustinus, 1995. Tata Graha Hotel (Housekeeping). Jakarta : PT. Gramedia Widyasarana Indonesia.

Perwani, Sri, Yayuk, 1992. Teori dan Petunjuk Praktek Housekeeping Untuk Akademi Perhotelan Make Up Room. Jakarta : PT. Gramedia.

Rumekso, 2001. Housekeeping Hotel. Public Area/Houseman Section. Yogyakarta : CV. Andi.

Sofjan, Dadang dan Noor, Muhamdiat, Sjirad, 1993. Housekeeping II : Administrasi dan Prosedur. Semarang : Akademi Kepariwisataan Indonesia.

Suwithi, Wayan, Ni, dan Boham, Jr, Erwin, Cecil, 2008. Akomodasi Perhotelan. Jilid 2 SMK. Jakarta : Direktorat PSM Kejuruan, Direktorat Jenderal Mendikdasmen, Depdiknas.

Suwithi, Wayan, Ni, 2013. Pengelolaan Pembelajaran Pada Diklat Pengembangan bagi Guru Akomodasi Perhotelan. Jakarta : Pusat Pengembangan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PPPPTK) Bisnis dan Pariwisata, Pendidikan Kebudayaan Dan Penjamin Mutu Pendidikan, Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan.